Komandan Skadik 502, Letkol Adm Dila Yuniar Tugis R. didampingi oleh Ketua PIA Ardhya Garini Skadik 502 Wingdik 500/Umum Ny. Rosa Dila Yuniar menghadiri Upacara Peringatan HUT ke-77 TNI Angkatan Udara.
Pada hari yang sama Siswa Skadik 502 beserta Pengurus PIA Ardhya Garini Skadik 502 Wingdik 500/Umum, menghadiri Peringatan ke 77 Hari TNI Angkatan Udara di Lanud Suryadarma.
Panglima Tentara Nasional Indonesia Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M dalam sambutannya menyampaikan bahwa TNI Angkatan Udara selalu hadir dalam setiap panggilan tugas Ibu Pertiwi, baik dalam rangka Operasi Militer Perang maupun Operasi Militer Selain Perang. Kiprah para prajurit penjaga dirgantara telah terukir dengan tinta emas dalam menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.
BY :DEA